Sifat egois terkadang sering muncul dalam diri kita,saya pun tidak bisa membohongi diri sendiri,memang saya termasuk orang yang egois dalam hal tertentu.Oleh karena itu saya sering dapat teguran dari teman2 dekat saya.Dari teguran tsb saya mulai muncul keinginan untuk merubah sifat tsb dengan cara:
- Jangan suka membanding-bandingkan diri kalian dengan orang lain.dan merasa diri kallian lebih dari siapapun.sehingga menjadikan diri kalian angkuh dan sombong serta menganggap orang lain berada di bawah kita dan tidak ada apa-apanya di banding kita,jangan sampai hal tsb merasuk pada diri kita ok!
- Belajar menghargai orang lain
- Kembangkan pikiran positif dalam berbagai hal.Dan jangan berburuk sangka kpd orang lain.Senantiasa kita berkhusnudzon(berprasangka baik) kpd orang lain.
- Kembangkan empati anda terhadap orang lain.
- Kembangkan sikap melayani dan mendahulukan kepentingan orang lain.
- Biasakan diri untuk tersenyum dan bermuka ramah saat berhadapan dengan orang.
- Senantiasa belajar membuka diri,jika ada orang yang mengkritik pada kita seharusnya bisa di ambil pelajaran dari hal tsb untuk merubah diri menjadi orang yang lebih baik dari sebelumnya
Mmm.. kalian semua mengerti tentang maksud saya tadi??acungkan tangan jika masih ada yang belum paham.Hehe..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar